Breaking News

Jelang Mudik Lebaran, Polres Kediri Gelar Rakor Lintas Sektor Ops Ketupat Semeru 2024

   

KEDIRI, reporter.web.id  – Polres Kediri Polda Jatim menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Ops Ketupat Semeru 2024, Senin (1/4/2024).

Bertempat di aula Wicaksana Laghawa Mapolres Kediri, Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, S.H, S.I.K. mengatakan bahwa pihaknya berkolaborasi dengan TNI dan stakeholder lainnya dalam pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat ini. 

Hadir dalam kegiatan Dandim 0809 Kediri dan anggota, Kasatpol PP Kediri dan anggota, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan serta sejumlah instansi terkait yang terlibat.

Untuk diketahui, Ops Ketupat Semeru, yang dilaksanakan setiap tahunnya bertujuan untuk menjaga kondusifitas wilayah saat arus mudik dan balik lebaran. 

“Pada Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M ini, Polres Kediri telah melakukan persiapan yang matang,” ungkap Kapolres Kediri.

Hal tersebut sejalan dengan pemaparan Kasat Intel, dimana telah dilakukan pemetaan potensi kerawanan dan kemacetan yang mungkin terjadi di wilayah Kabupaten Kediri, seperti di simpang 3 Mengkreng dan simpang 4 Kandangan.

Selanjutnya, Kabag Ops, terkait kuat personel yang akan diturunkan, termasuk personel TNI-Polri, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP dan pihak lainnya. 

Serta Kasatlantas, yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan atau implementasi di lapangan, seperti pengaturan atau rekayasa lalu lintas, penguraian kemacetan dan pencegahan laka lantas.

Lebih lanjut, Kapolres Kediri menjelaskan bahwa operasi ini difokuskan pada kegiatan harkamtibmas dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif. 

“Operasi Ketupat Semeru tahun 2024 akan dilaksanakan selama 13 hari mulai tanggal 4 April hingga 16 April. Semoga masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan rasa aman dan nyaman,” tutup Kapolres Kediri.(red.Tim)

© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini